Minggu, 18 Mei 2014

Cantik Tanpa Make Up

Wanita mana yang tak ingin terlihat cantik, apalagi terlihat cantik di depan orang tersayang. Namun karena obsesi tersebut banyak kalangan wanita yang merelakan berdandan habis - habisan untuk menutupi kekurangan agar senantiasa terlihat cantik bak artis terkenal. Sebenar nya kita bisa cantik tanpa make up yang tebal, atau bisa dibilang cantik alami. Hal yang dapat dilakukan adalah melakukan ritual kecantikan berbahan dasar alami warisan nenek moyang. Dan yang berikut ini adalah cara yang paling simpel untuk para wanita yang tak punya banyak waktu untuk berdandan.

  1. Untuk mendapatkan pipi yang bersemu merah, kita tidak perlu menggunakan blush on. Dengan melakukan kegiatan outdoor misalnya jalan - jalan di taman di pagi hari. Karena pada waktu ini matahari pagi memberi manfaat membuat wajah merona alami. Kegiatan ini memebuat pipi bersemu merah alami.
  2. Perbanyak minum air putih dan makan buah segar sehingga menjaga kelembaban bibir dan kulit. Dan jangan lupa untuk tersenyum. Karena dengan tersenyum membuat bentuk bibir terlihat indah, Selain itu senyum mencarkan aura positif kesemua orang yang memandang nya.
  3. Agar mata selalu berbinar, Hindari tidur terlalu malam yang membuat lingkaran hitam di bawah mata. Dengan tidur yang cukup, mata akan terlihat lebih cerah. Itu baru namanya mata yang cantik!
  4. Bangun pagi juga membuat badan lebih segar dan siap beraktifitas. Belajar mencintai diri sendiri juga penting,lho.
  5. Tidak perlu memakai parfum yang berlebihan. Cukup mandi yang teratur dan mengganti pakaian. Pilih baju yang menyerap keringat agar lebih pede.
  6. Olahraga teratur di pagi hari sekaligus menghirup udara pagi yang sejuk dan segar. Tenagkan pikiran dan hilangkan stres.
  7. Lupakan diet ! Makan sewajarnya dan jangan berlebihan. Yang terpenting jangan lupa makan sayur dan buah.
  8. Untuk kulit jangan terlalu sering di bawah sinar ultraviolet. Jika perlu memakai baju lengan panjang untuk melindungi kulit dari sengatan matahari.
  9. Memotong kuku secara teratur. Selain menjaga dan merawat kecantikan kulit, kita juga perlu menjaga kebersihan kuku. 


See you! Kamu bisa tampil cantik alami tanpa polesan make up, bukan?
 Kunjungi website kami di www.phaseoslim.com




This entry was posted in .

0 komentar:

Posting Komentar